Rabu, 21 April 2010

Perawatan AC (Air Conditioner) & Trouble Sorting

Dengan berkembangnya ilmu pengetahuan, mengiring manusia pula mengikuti lajunya tehnology. Mesin pendingin(kulkas) salah satunya tehnology yang dikembangkan untuk pengawetan bahan-bahan makanan bagi kebutuhan manusia. Kemudian dari pengembangan lanjutannya, sebagai alat untuk memenuhi kebutuhan manusia akan udara yang bersih dan nyaman. AC adalah salah satu mesin yang banyak dipakai/dipergunakan untuk kebutuhan rumah, kantor, supermarket, dll.

Dari banyaknya fungsi tersebut, yang dipakai untuk kebutuhan manusia, akan saya bahas sedikit tentang perawatan dan perbaikannya(Trouble Sorting). Semoga ilmu yang telah saya pelajari ini, dapat menuntun orang yang masih awam. Dan bagi yang telah memahaminya, semoga dapat saling sharing/membagi ilmu pengetahuan, khususnya untuk mesin pendingin.
Pepatah mengatakan" Untuk mahirnya salah satu bidang pengetahuan, ilmu itu harus saling sharing,membagi dan mengasahnya, agar ilmu itu dari waktu-kewaktu terus terampil dan tajam!!

Salam penuh persahabatan !!..&..Senantiasa sukses dalam mengayun langkah untuk menelusuri mimpimu !!, khayalanmu !!, dan masa yang depanmu !!

Wassalam
Arman

----------------------------------------



Suatu process alami pada daerah yang berhawa panas yang bertemperatur tinggi, berpindah kedaerah yang bertemperatur rendah.
Tetapi untuk perpindahan yang bertemperatur rendah, kedaerah yang bertemperatur tinggi, diperlukan suatu energy tambahan untuk mendorongnya. System energy tambahan tersebut, dinamakan "mekanisme pompa panas".
Seperti pompa air, pompa panas juga bekerja, seolah-olah memompakan panas dari tempat yang rendah ketempat yang tinggi temperaturnya.
Besarnya energy yang ditambahkan tergantung dari daya dan kapasitas mesin pendingin tersebut.

Untuk mesin kulkas biasanya suhu temperatur didalamnya, berkisar 0 - 35 F. Jika suhu udara luarnya, berkisar 75 F, berarti energy yang ditambahkan harus mampu mengatasi perbedaan temperatur tersebut, antara 45 - 75 F.

Prinsip kerja system AC hampir sama dengan kinerja mekanisme pompa panas pada kulkas. Jika temperatur suhu dalam ruangan AC berkisar 75 F, kemudian dihisap/diserap oleh koil Evaporator, lalu panas ini dipompakan oleh kompresor ke koil kondensor (130 F). Dari koil kondensor panas dipindahkan keudara, yang ada disebelah ruangan (95 F). Udara dalam ruangan berkisar 75 F diambil panasnya oleh koil Evaporator , sehingga temperaturnya menjadi 55 F.
Kemudian udara ini dikembalikan lagi keruangan dengan batuan kipas(fan) yang bercampur dengan udara dalam ruangan. Jumlah udara dingin yang masuk keruangan, tergantung dari kapasitas daya mesin tersebut.
Agar terasa nyaman, pililah mesin AC tersebut yang sesuai dengan ruangan dan suhu didalamnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar